Novel Charlie Wade Bab 57 – 58

si karismatik novel Charlie Wade lengkap gratis online free - stefan stefancik - unsplash @

Baca online Novel Si Karismatik Charlie Wade Bab 57 – 58..

(The Amazing Son-in-Law / The Carismatic Charlie Wade) Chapter 57 – 58.

Bab 57

Charlie duduk bersama Claire dan Loreen. Clinton mengikuti dan duduk di sisi Loreen.

Begitu dia duduk, dia bertanya pada Loreen sambil tersenyum: “Loreen, aku mendengar kamu datang ke Aurous Hill untuk bekerja di Emgrand Group?”

Loreen mengangguk: “Saya baru saja masuk kantor hari ini.”

Clinton berkata sambil tersenyum: “Kebetulan sekali, ayahku berada di Emgrand. Dia wakil manajer umum sebuah departemen. Saya akan memintanya mengatur segalanya untukmu.”

Begitu Clinton mengatakan itu, beberapa orang di meja berseru: “Bro Cinton, ayahmu wakil manajer umum di Emgrand Group?”

“Betul.” Clinton mengangguk. “Yang saya tahu, dia baru saja dipromosikan tahun lalu.”

Seseorang memujinya: “Gaji tahunan wakil manajer umum beberapa juta, kan? Luar biasa! Tidak aneh kalau keluargamu sangat kaya!”

Clinton berkata sambil tersenyum: “Beberapa juta itu baru gaji pokok. Ayah saya memiliki otoritas besar dan memiliki penghasilan tambahan lain. Saat ini Emgrand Group sedang mengerjakan proyek hotel. Setelah proyek ini selesai, ayah saya akan memperoleh minimal 10 hingga 20juta yuan.”

Seorang teman pria yang duduk di seberangnya bertanya, “Clinton, saya ingin bekerja di Emgrand Group. Saya telah mengirimkan resume beberapa kali tapi belum mendapat kabar lebih lanjut. Bisakah kamu memberi tahu ayahmu dan bertanya apakah bisa merekomendasikan saya?”

Clinton mengangguk dan berkata dengan girang, “Oke, kirimkan resume-mu lewat WeChat. Saya akan meneruskannya ke ayah.”

Charlie tidak bisa menahan muka masamnya, dia tidak tahu ayah Clinton ternyata bekerja sebagai seorang eksekutif di Emgrand Group.

Ini menjadi menarik. Dia akan mengirim pesan teks ke Doris dan memintanya untuk memecat ayah Clinton.

Lalu dia dengan sengaja bertanya: “Clinton, karena ayahmu berkedudukan tinggi di Emgrand Group, mengapa dia tidak membiarkanmu kerja di sana?”

Clinton mencibir dengan jijik: “Kamu tahu? Tidak masuk akal bagiku untuk bergabung bekerja dengan Emgrand Group. Hubungan ayah dan anak tidak dapat disembunyikan. Orang-orang akan selalu menatapku ketika aku masuk.”

Clinton berbicara dengan bangga: “Saya sama sekali tidak berharap kerja di Emgrand Group. Saat ini saya memiliki perusahaan bahan bangunan. Saya bisa menjalin kerja sama dengan Emgrand Group, melalui ayah saya, untuk menerima pesanan pasokan bahan bangunan untuk proyek Emgrand Group.”

Seseorang berseru: “Kalau begitu, kamu pasti menghasilkan banyak uang?”

Clinton mendengus: “Dalam setahun, saya bisa menghasilkan ribuan dolar.”

Mengatakan itu, dia dengan sengaja menatap Charlie dan bertanya, “Charlie, apa yang kamu lakukan sekarang? Apa kamu mencuci pakaian dan memasak di rumah keluarga mertuamu?”

Semua orang di meja itu tertawa terbahak-bahak.

Charlie berkata dengan acuh, “Benar sekali. Selain mencuci pakaian dan memasak, setiap harinya saya juga mengantra istri bekerja, memijat punggungnya. Selebihnya, menikmati hidup.”

Paru-paru Clinton seakan meledak karena amarah. Bajingan ini menerima begitu saja. Mukanya sangat tebal!

Menahan marah, dia mengertakkan gigi dan berkata, “Charlie, kamu teryata seorang pelayan yang hidup bahagia!”

“Lalu?” Charlie berkata tanpa malu-malu: “Aku tidak mencuri, dan aku tidak merampok. Mengapa aku tidak merasa nyaman dengan hidup nyaman?”

Kawan-kawan mereka di sekitar tercengang.

Mereka telah melihat seorang yang tidak tahu malu. Tetapi belum pernah melihat orang yang benar-benar tidak tahu malu seperti itu!

Kuncinya adalah, sebenarnya semua orang sangat iri!

Bagaimanapun, Claire sangat cantik, menjadi idola banyak orang yang ingin bersama dengannya!

Cemburu, iri, benci!

Jika bisa melayani Claire yang sangat cantik dan bisa menikahinya. Menjadi menantu seperti Charlie juga merupakan kemenangan dalam hidup!

Clinton tercekik sampai mati.

Pada saat ini, istri Douglas, Lily, naik ke atas panggung.

Dia berterima kasih atas kedatangan dan berbagai hadiah yang diberikan kawan kelas Douglas.

“Terima kasih telah memberi kami banyak hadiah hari ini, sangat menyentuh hati saya dan Douglas. Untuk mengungkapkan rasa terima kasih kami, kami akan mengumumkan detail dari hadiahnya. Terima kasih sekali lagi!”

Karena hari ini adalah upacara pembukaan restoran, sudah menjadi tradisi membacakan hadiah yang diberikan.

Bab 58

Awalnya, Douglas tidak ingin melakukannya. Namun dia tidak memiliki banyak hak untuk berbicara, hanya membiarkan Lily melakukannya.

Tetapi banyak teman sekelasnya yang tidak terkejut dengan hal seperti ini. Karena setiap orang ingin pamer satu sama lain. Ingin melihat siapa, apa yang diberikan, dan berapa nilainya. Selanjutnya, bisa menilai bagaimana kehidupan meeka setelah lulus.

Lili mulai menyebutkan nama.

“Terima kasih Jack Broen untuk amplop merah 1.000 yuan!”

“Terima kasih Bella Wash untuk sepasang emas batangan!”

“Terima kasih Ola Rivers untuk gelang giok Pixiu!”

“Terima kasih Clinton Tucker untuk amplop merah 10.000 yuan!”

Beberapa hadiah yang disebutkan awal berupa uang dan benda. Sebagian besar bernilai sekitar 1.000 yuan.

Tiba-tiba, ketika nama Clinton disebut, ternyata dia memberikan 10.000 yuan dalam amplop merah. Mengagetkan semua yang hadir.

Ini hanya sebuah pesat pembukaan resto, amplop merah berisi 10.000 yuan, ini terlalu besar!

Banyak yang memandang Clinton dengan takjub dan memujinya.

Clinton terlihat bangga. Dia dengan mudah memenangkan hati teman-teman sekelasnya.

Pada saat ini, Lily berkata lagi: “Terima kasih Charlie dan Claire untuk lukisan antiknya!”

Begitu kata-kata ini terucap, semua orang tertawa!

Lukisan antik? Apakah itu bernilai seratus dolar?

Pasangan itu terlalu pelit? Acara pembukaan restoran Douglas disediakan jamuan mewah. Biaya makanan setiap undangan sekitar ratusan yuan. Mereka berdua datang untuk makan, dan hanya memberi lukisan tua? Mereka tidak tahu malu.

Clinton juga mencibir, “Charlie, kamu mampu membeli BMW 520 dan mampu memodifikasinya. Mengapa teman sekolahmu membuka restoran kamu memberi hadiah sampah seperti itu?”

Charlie tersenyum ringan: “Kamu tidak tahu asal lukisan itu, mengapa bsia mengatakan itu sampah?”

Clinton berkata sinis lagi, “Jangan pikir saya tidak tahu apa yang kamu pikirkan. Kamumembeli lukisan antik palsu dan mengatakannya barang bagus. Sehingga tidak ada yang tahu nilainya!”

Dia berkata lebih agresif: “Katakan yang sebenarnya, berapa harga lukisan tua itu? seratu atau delapan puluh?

Charlie tersenyum, “Lukisan itu lebih berharga daripada jumlah semua hadiah yang diberikan oleh semua yang hadir hari ini!”

“Hahahaha!” Clinton tertawa. “Kamu sangat membual tapi tidak berpikir! Saya memberi 10.000 dalam amplop merah, dan ada lebih 20 teman sekelas yang total nilainya sekitar 10.000 dan 20.000. Apa maksudmu lukisanmu bernilai lebih dari 30.000 yuan?”

Charlie tersenyum dan berkata, “Lebih dari tiga puluh ribu!”

“Ah apa!”

Sekarang, seluruh orang tertawa.

Semua berpikir bahwa Charlie ini sangat congkak dan senang berpura-pura!

Beraninya dia memberi hadiah dan berbohong tentang nilanya. Lukisan tua bernilai puluhan ribu? Siapa yang percaya?

Pada saat ini, Lily di atas panggung juga ikut menghina. Dia bertanya dengan penasaran. “Hei Charlie, saya tidak tahu lukisan kuno karya siapa yang kamu berikan? Bisakah bernilai puluhan ribu?”

Charlie berkata ringan: “Seorang pelukis dari Dinasti Qing, tidak terlalu terkenal.”

Lily tertawa dan berkata: “Oh, kebetulan sekali, ayah saya adalah penilai barang antik. Dia tahu banyak. Namanya Lawson Lewis. Jika kamu suka barang antik pasti pernah mendengar namanya.”

Loreen berseru: “Lawson Lewis? Ahli barang antik? Saya tahu orang ini, pernah melihatnya di acara TV! Dia ayahmu?”

Lily tersenyum dan berkata, “Ya, dia ayahku. Dia ada di atas sekarang. Bagaimana kalau aku mengundangnya ke bawah untuk menilai lukisan dari Charlie?”

Clinton berdiri dan berkata dengan lantang, “Kalau begitu undang paman turun dan membantu kita semua. Jika nilai lukisan Charlie benar-benar melampaui semua hadiah di sini, saya Clinton, akan memakan meja ini!”

Novel Charlie Wade Bab 57 – 58 gratis online.

The Amazing Son-in-Law / The Carismatic Charlie Wade Chapter 57 – 58.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*